Mahasiswa IAT Fakultas Ushuluddin Idaqu Mengikuti Lomba Musabaqoh Fahmil Quran Pada Event HAMASAH 2022 di UIN Jakarta
Mahasiswa Prodi Ilmu Al-Quran dan Tafsir Institut Daarul Quran berpartisipasi dalam perlombaan yang diadakan oleh UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Perlombaan yang mereka ikuti yakni Musabaqoh Fahmil Quran yang diselenggarakan pada rangkaian kegiatan HAMASAH 2022. Adapun tim MFQ Idaqu terdiri dari tiga orang yakni Ima Iklima, Asla Lutfiani dan Taufik Abdullah.
Perlombaan tersebut dilaksanakan secara ofline di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dengan Tema “Kemilau Seni dan Bahasa Arab di Bumi Nusantara”. Bagi tim MFQ sendiri ini merupakan pertama kalinya mereka mengikuti perlombaan Musabaqah Fahmil Quran. Meskipun demikian mereka tetap seamangat dalam mengikuti perlombaan karena menang kalah itu sudah biasa.
“Alhamdulillah hasil nya cukup bagus walaupun belum bisa menang kita sudah mendapatkan ilmu dan pengalaman baru di bidang MFQ”, ucap taufik. “Karena kita sudah mempunyai tim untuk kedepannya jika ada perlomban kita akan berusaha dan belajar lebih giat lagi agar kemenangan itu bisa diraih”, tutupnya.